WARTAMU.ID, Kalimantan Selatan – Gedung toko mini market Alfa-Mart, di Jalan Ahmad Yani KM 14, Kecamatan Gambut, Kabupaten Banjar, Kalimantan Selatan ambruk rata dengan tanah, Senin 18 April 2022 sore sekira pukul 17.30 WITA, jelang buka puasa Ramadhan. Belasan orang dikabarkan menjadi korban, terdiri dari enam karyawan dan sekitar sembilan orang pengunjung.
Bangunan tiga lantai yang berusia kurang lebih 20 tahun itu sebelumnya mengalami keretakan selama 10 detik, yang kemudian ambruk dan rata dengan tanah. Warga sekitar terkejut tiba tiba bangunan tiga lantai itu sudah tidak ada, dan debu mengepul dilokasi reruntuhan itu.
Saksi, penjual makanan di lokasi, Kamylia (30), mengatakan, awalnya dia mendengar suara yang cukup keras dari arah Alfamart. Lalu, Kamylia melihat bangunan Alfarmt semakin miring ke kiri hingga roboh. “Pertama, suara seperti truk bertabrakan. Lalu saya lihat toko Alfamartnya itu miring ke kiri, sampai ambruk,” katanya.
Belasan orang yang berada di bangunan, termasuk pegawai Alfamart dan pengunjung terjebak di antara puing-puing bangunan yang runtuh. Setelah bangunan itu rata dengan tanah, warga sekitar yang berada di lokasi segera menyingkirkan puing-puing bangunan untuk mencari korban yang tertimbun.
Data sementara empat korban ditemukan meninggal tertimbun bangunan, sembilan selamat dari total ada 13 korban yang berhasil dievakuasi dari reruntuhan bangunan tiga lantai yang ambruk itu. “Hari ini berhasil dievakuasi tiga orang korban, dua meninggal dunia dan satu selamat,” kata Kapolres Banjar AKBP Doni Hadi Santoso di lokasi, Selasa 19 April 2022.
Doni menjelaskan total karyawan Alfamart enam orang. Lima selamat dan satu meninggal. Sementara dari masyarakat tujuh orang, terdiri dari empat korban selamat dan tiga meninggal. “Untuk korban selamat masih menjalani perawatan di sejumlah rumah sakit. Ada juga yang sudah pulang ke rumah,” ujarnya didampingi Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Banjarmasin (Basarnas) Al Amrad.
Terkait proses evakuasi, Kapolres memastikan masih dilakukan tim SAR gabungan yang dikomando Basarnas dan belum dapat dipastikan apakah masih ada korban yang tertimbun atau tidak. Untuk itulah, bagi masyarakat yang merasa kehilangan anggota keluarganya agar bisa melapor ke petugas baik ke Polsek Gambut ataupun Polres Banjar. Tim SAR gabungan dibantu relawan masyarakat juga mendirikan posko di dekat lokasi tepatnya samping SPBU Gambut guna memudahkan koordinasi dalam masa proses evakuasi dan wadah informasi bagi masyarakat.
Sementara Corporate Affairs Director Alfamart, Solihin, memberikan pernyataannya atas musibah ini, pihaknya ikut berduka atas kejadian tersebut. “Mewakili Manajemen Alfamart saya turut prihatin dan berbela sungkawa atas robohnya bangunan Alfamart di Jl Ahmad Yani KM 14,” katanya melalui rilis video.
Solihin meminta masyarakat untuk ikut mendoakan yang terbaik bagi para korban yang sedang dilakukan evakuasi oleh tim gabungan. “Kita sama-sama berdoa, karena saat ini masih dilakukan evakuasi atas korban oleh Polda Kalsel, Basarnas, Polres Banjar, Damkar dan Relawan, doa dan dukungan kami bersama karyawan dan masyarakat yang tertimpa musibah robohnya bangunan ini. Kita akan menanggung seluruh biaya yang timbul untuk pengobatan bagi para korban,” katanya.
Data 15 orang tersebut merupakan data sementara dari hasil keterangan para saksi. Karyawan minimarket Alfamart sendiri yang bertugas ada enam orang, sisanya diperkirakan ada sembilan orang yang sedang berbelanja. Dari karyawan minimarket sudah ada tiga orang berhasil dievakuasi dari reruntuhan dalam kondisi selamat dan dirawat di puskesmas terdekat.
Berikut ini data sementara para korban Alfamart roboh:
Korban meninggal:
1. Ahmad Nayada (25) Menarap Baru, Handil Jambu dievakuasi ke ruang jenazah RSUD Ulin Banjarmasin.
2. Edy Priyanto (37) dievakusi ke ruang jenazah RSUD Ulin, Banjarmasin.
3. Misnawati
Korban selamat:
1. Syifa/norsifa, karyawan Alfamart dirawat di RSI Sultan Agung, Banjar Baru.
2. Erfan, Gang Sirih Pekapuran, karyawan Alfamart, dirawat di RSI Sultan Agung Banjar Baru, sudah diperbolehkan pulang
3. Yulia Ratna, karyawan Alfamart, RSI Sultan Agung Banjar Baru.
4. Fahrul Reza (21), dirawat di RSI Sultan Agung Banjar Baru.
5. Hefianor, sehat di RSI Sultan Agung Banjar Baru.
6. Agus Santoso (35) dirawat di RS Ciputra, Banjarmasin.
7. Lia Agustina (20), karyawan Alfamart, dirawat di RSI Sultan Agung Banjar Baru.
Belum Ditemukan
1. Agustuna (21) (blm ditemukan)
2. Akbar Riduansyah (25) alamat ceraka permai 2 (karyawan alfamart) (blm ditemukan)
3. Isnawati (22) alamat Jalan Gotong royong samping kec.gambut (blm ditemukan)
4. Arini (31) Jalan Irigasi komplek arisa (blm ditemukan)
5. Hanafi (22) Jalan. pekapuran, karyawan alfamart (belum ditemukan)
(red)