DAERAH  

Generasi Muda Berkualitas: Police Goes to School di MIN 3 Way Kanan

Kegiatan "Police Goes to School" ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran dan pemahaman siswa mengenai tanggung jawab mereka sebagai generasi penerus

WARTAMU.ID, Way Kanan – Polsek Negeri Besar Polres Way Kanan Polda Lampung menggelar kegiatan “Police Goes to School” di Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 3 Kecamatan Negeri Besar, Kabupaten Way Kanan, pada Senin (20/01/2025). Kegiatan ini dihadiri oleh Kepala Sekolah MIN 3 Way Kanan, Midi, Bhabinkamtibmas Brigpol Untung Margono, dewan guru, staf, serta para pelajar.

Kapolres Way Kanan, AKBP Adanan Mangopang, melalui Kapolsek Negeri Besar, Ipda Sobrun, menyampaikan bahwa dalam kegiatan ini, Bhabinkamtibmas Polsek Negeri Besar melaksanakan penyuluhan dan pembinaan di kalangan pelajar. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran dan pengetahuan siswa mengenai berbagai isu penting yang dapat mempengaruhi mereka.

Dalam penyuluhan tersebut, Bhabinkamtibmas memberikan arahan kepada siswa untuk aktif bertanya bila ada yang tidak dimengerti, serta menekankan pentingnya patuh kepada guru dan orang tua. Selain itu, siswa juga diingatkan untuk bijak dalam menggunakan berita yang diterima, dengan menyarankan agar mereka memverifikasi kebenarannya sebelum membagikannya.

Materi yang disampaikan mencakup kenakalan remaja, tindakan kriminal seperti membawa senjata tajam, perundungan, penyalahgunaan narkotika, serta judi online. Selain itu, etika berlalu lintas dan cara aman bermedia sosial juga menjadi fokus pembinaan.

“Diharapkan, melalui binluh ini, kami dapat membantu mewujudkan generasi muda yang berkualitas. Kami ingin menjaga nama baik sekolah dan memastikan masa depan para siswa tidak hancur akibat terlibat dalam perbuatan melanggar hukum,” tambah Ipda Sobrun.

Kegiatan “Police Goes to School” ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran dan pemahaman siswa mengenai tanggung jawab mereka sebagai generasi penerus, serta membekali mereka dengan pengetahuan untuk menghadapi tantangan di era digital.