Prodi Hubungan Internasional Sambut Mahasiswa Baru 2021

Prodi Hubungan Internasional Sambut Mahasiswa Baru 2021

WARTAMU.ID, Malang – Program Studi Hubungan Internasional Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) menyambut mahasiswa baru angkatan 2021 secara virtual dalam agenda Welcoming Party (25/9/2021). Acara yang dikuti sebanyak 326 mahasiswa baru yang berasal dari seluruh Indonesia, pengurus Himpunan Mahasiswa HI (HIMAHI), dan dihadiri seluruh dosen, acara yang dikemasa dan berlangsung hangat dalam suasana kekeluargaan, dan tetap mengendepankan protokol Kesehatan.

Ketika di hubungi wartamu.id ,sebagai ketua Prodi Hubungan Internasional UMM M. Syaprin Zahidi, MA. menjelaskan bahwa “Prodi HI UMM saat ini mengembangkan kurikulum Outcome Based Education (OBE) yang memberikan ruang bagi mahasiswa untuk mengembangkan kompetensinya melalui berbagai aktivitas yang berorientasi pada program Merdeka Belajar-Kampus Merdeka (MBKM). Lebih lanjut, selain telah terakreditasi A sejak tahun 2013, Prodi HI UMM saat ini sedang mempersiapkan diri untuk memperoleh akreditasi internasional,Karena itu, kalian semua tidak salah memilih Prodi HI UMM sebagai awal menata masa depan,” pungkasnya.

Selain itu, Gonda Yumitro, MA., Ph.D, salah satu dosen Prodi HI UMM, berharap “Kegiatan ini menjadi awal penting bagi mahasiswa baru untuk menyelami lebih dalam khasanah ilmu Hubungan Internasional. Lulusan doktor International Islamic University Malaysia itu berpesan, agar para mahasiswa baru memanfaatkan berbagai peluang dan kesempatan yang ada untuk mengembangkan eksistensi diri. Ungkapnya.