WARTAMU.ID, Banjarnegara – Diklat Instruktur KOKAM yang dilaksanakan di Kalibening Banjarnegara dengan tinggi 1000 mdpl. Kalibening adalah kecamatan yang letaknya di atas ibukota kabupaten Banjarnegara. Setiap sore kabut mulai turun dan menjadikan kalibening diselimuti oleh warna putih. Selama Rabu-Ahad, 21-25 September 2022 peserta Diklat Instruktur berkawan dengan kabut.
Kalibening yg letaknya 40 Km dari ibukota Kabupaten Banjarnegara inilah Diklat Instruktur dilaksanakan. Peserta Diklat yang berjumlah 65 dalam pembukaan Diklat Instruktur siap menerima ilmu dari instruktur.
Dalam pembukaan Diklat Instruktur, Cak Nanto selaku Ketua Umum PP Pemuda Muhammadiyah berpesan kepada peserta Diklat Instruktur agar tegak lurus dengan ideologi Muhammadiyah. Anggota KOKAM tidak boleh berpaling dari ideologi Muhammadiyah.
Selanjutnya Komandan Nasional KOKAM Zainuddin menyampaikan pesan kepada peseta Diklat Instruktur. Setelah mengikuti Diklat diharap peserta dapat mengelola Diklatsar di wilayah masing-masing.
Diklat Instruktur KOKAM yang diselenggarakan Markas Besar KOKAM Nasional untuk pengelolaan Diklat dikelola oleh instruktur dari KOKAM Nasional dibantu oleh instruktur dari Markas Wilayah KOKAM Jawa Tengah dan Markas Daerah KOKAM Banjarnegara.