WARTAMU.ID, Lampung Utara – Ketua TP-PKK Kabupaten Lampung Utara, Nur Endah Sulastri, menghadiri Klarifikasi Lapangan Peserta Lomba Desa/Kelurahan Tahun 2022 di Desa Sidokayo, Kecamatan Abung Tinggi, Selasa (24/05/2022)
Dalam sambutan, Ketua TP-PKK Lampung utara Nur Endah Sulastri, mengatakan desa yang masuk nominasi tiga besar lomba desa antara lain; Desa Ratu Abung Kecamatan Abung Selatan; Desa Sidokayo Kecamatan Abung Tinggi; dan Desa Sukamaju Kecamatan Abung Selatan.
Sementara untuk Desa Sidokayo sendiri, Endah Sulastri, melihat Desa Sidokayo banyak memiliki potensi sumber daya alam yang cukup baik dapat dilihat dari banyaknya kebun kopi dan pemandangan alam yang sangat indah dan sejuk. “Semoga desa Sidokayo dapat mewakili ditingkap provinsi,” harapnya.
Megarani, selaku Camat Abung Tinggi menyampaikan keoptimisiannya bahwa Desa Sidokayo bisa mendapatkan juara pertama dan mampu mewakili desa di Kabupaten Lampung utara untuk berkancah ditingkat provinsi.
Sementara, Agus Saripudin, Kades Sidokayo menyampaikan bahwa Klarifikasi Lapangan sudah dilaksanakan hari ini. Persiapan yang dilakukan jauh hari sudah dilakukan, demi mendapatkan hasil yang terbaik untuk kemajuan desa.
“Tentunya ucapan terima kasih kepada seluruh masyarakat desa yang luar biasa bergotong royong secara swadaya demi terwujudnya acara ini dengan lancar, dan juga terima kasih kepada aparat desa yang telah ikut menyiapkan tahapan tahapan lomba desa ini,” ucap Agus.