DAERAH  

Menjelang Pemungutan Suara Pemilihan Kepala Kampung Serentak, Panitia Di Buay Bahuga Lakukan Pelipatan Surat Suara

WARTAMU.ID, Way Kanan – Pemilihan Kepala Kampung Serentak gelombang 3 di Kabupaten Way Kanan akan dilaksanakan pada kamis, 27/5/2021 yang diikuti oleh 85 kampung, beberapa diantaranya ada dikecamatan Buay Bahuga yang terdapat Pilkakam ditiga kampung yaitu : Way Agung, Lebung Lawe, dan Sukadana.

Mendekati hari pemilihan tersebut, maka pelipatan surat suara dilakukan pada selasa, 25/5/2021 di Aula Kecamatan Buay Bahuga, sebagaimana dijelaskan Sufrianto Camat Buay Bahuga.

“Alhamdulillah hari ini, rekan-rekan panitia Pilkakam dari 3 kampung melakukan pelipatan surat suara pemilihan, kegiatan ini dimulai dari 09:00 sampai dengan 13:00 Wib, kegiatan tersebut juga disaksikan oleh saksi para calon Kepala Kampung, Uspika Kecamatan Buay Bahuga, BPK kampung setempat serta PJ Kepala Kampung”. Terang Sufrianto.

Setelah dilipat, surat suara tersebut dimasukan kedalam kotak suara yang nantinya akan didistribusikan dimasing-masing TPS.
Surat suara yang dilipat berjumlah daftar pemilih ditambah 2,5% dari daftar pemilih tetap.

Menjadi harapan bersama agar kegiatan ini berjalan sukses dan demokratis sebagaimana diucapkan Sumartin salah satu panitia Pilkakam dari kampung Way Agung Kecamatan Buay Bahuga.

“Setelah proses daftar pemilih, pencalonan sampai dengan kampanye, pengadaan logistik pemilihan, maka waktu yang dinanti yaitu pemungutan suara pemilihan akan kita lakukan. Kami berharap agar proses ini berjalan dengan baik dan demokratis khususnya di Way Agung, umumnya di 85 kampung yang ada di Kabupaten Way Kanan”. Tutup Sumartin.