WARTAMU.ID, Makassar – Dalam rangka meningkatkan kapasitas kader dan memperluas wawasan tentang dakwah kritis transformatif, Ikatan Pelajar Muhammadiyah (IPM) Makassar sukses menyelenggarakan Pelatihan Analisis Sosial Dakwah Kritis Transformatif. Acara berlangsung selama dua hari, 7-8 Desember 2024, di Pusat Dakwah Islam Muhammadiyah Makassar.
Dengan mengusung tema “Membangun Kesadaran Kritis untuk Perubahan Sosial yang Berorientasi pada Dakwah”, pelatihan ini bertujuan memberikan pemahaman mendalam kepada para peserta tentang pentingnya analisis sosial. Para kader IPM diajak mengidentifikasi persoalan masyarakat serta merumuskan solusi berbasis nilai-nilai Islam yang berkeadilan.
Ketua IPM Makassar, Ashabul Kahfi, dalam sambutannya menyebut pelatihan ini sebagai langkah strategis untuk memperkuat peran kader sebagai agen perubahan. “Kita hidup di tengah masyarakat yang kompleks. Sebagai kader IPM, kita tidak hanya bertugas berdakwah secara normatif, tetapi juga menjadi motor perubahan sosial yang mampu menjawab tantangan zaman,” tegasnya.
Acara ini menghadirkan narasumber utama, Dr. Husnan Nurjuman, S.Ag., M.Si., Wakil Sekretaris MPKU Pimpinan Pusat Muhammadiyah sekaligus Demisioner Sekretaris Jenderal PPIPM Periode 2002-2004. Dalam sesi materi, Dr. Husnan, yang akrab disapa Kang Husnan, memaparkan konsep dakwah kritis serta teknik analisis sosial berbasis data. Ia juga berbagi pengalaman dalam penerapan dakwah transformatif di masyarakat.
Peserta yang terdiri dari Pimpinan Daerah IPM Makassar serta alumni Pelatihan Fasilitator dan Pendamping 1 IPM Makassar mengikuti berbagai sesi pelatihan, termasuk diskusi, analisis studi kasus, dan penyusunan rencana aksi dakwah berbasis analisis sosial.
Salah satu peserta, Muh. Fharaz, menyampaikan kesan mendalam terhadap kegiatan ini. “Pelatihan ini membuka wawasan baru bagi kami untuk lebih memahami persoalan masyarakat secara mendalam. Kami termotivasi untuk menjadikan dakwah sebagai sarana menciptakan perubahan yang lebih baik,” ujar Fharaz.
Melalui pelatihan ini, IPM Makassar berharap para kadernya dapat menjadi pelopor dalam dakwah yang relevan dengan kebutuhan masyarakat, sekaligus berkontribusi lebih signifikan dalam mewujudkan perubahan sosial yang Islami dan progresif.
Pelatihan ini mencerminkan komitmen IPM Makassar dalam mencetak kader yang kritis, transformatif, dan berorientasi pada nilai-nilai Islam untuk menjawab tantangan zaman dan memberikan solusi bagi masyarakat.