DAERAH  

Peringati Hari Guru Nasional MTsN 1 Tulang Bawang Laksanakan Upacara Bendera

Peringati Hari Guru Nasional MTsN 1 Tulang Bawang

WARTAMU.ID, Tulang Bawang (Lampung) – Seluruh civitas akademika MTsN 1 Tulang Bawang yang meliputi Kepala, para Waka, Kepala TU, seluruh dewan guru dan staff, serta perwakilan siswa-siswi madrasah mengikuti Upacara Bendera Peringatan Hari Guru Nasional di halaman madrasah setempat, Kamis (25/11/2021).

Bertindak selaku inspektur upacara, Kepala MTsN 1 Tulang Bawang, Poniman, S.Pd., M.M merasa bangga karena upacara berjalan dengan khidmat dengan tetap mengedepankan protokol kesehatan yang ketat.

Peringati Hari Guru Nasional MTsN 1 Tulang Bawang

Sesuai dengan tema Hari Guru Nasional Tahun 2021, ‘Bergerak dengan Hati, Pulihkan Pendidikan’, Poniman dalam sambutannya mengingatkan pentingnya jasa guru bagi peradaban kemajuan zaman. Guru di era modern saat ini dengan perkembangan IT yang sangat pesat tentunya akan berbeda dengan guru di masa lampau. Lebih banyak tantangan yang harus dihadapi, terutama guru harus lebih mengedepankan akhlak untuk memberikan contoh suri tauladan kepada peserta didik, bukan hanya sekedar mentransfer ilmu semata.

“Selamat Hari Guru, semoga kita semua dapat lebih menghargai profesi guru, karena jasa guru sangatlah penting dan dapat membawa keberkahan bagi kehidupan kita,” pesannya.

Peringati Hari Guru Nasional MTsN 1 Tulang Bawang

Sebelum mengakhiri sambutannya, beliau menyerahkan bantuan sosial berupa bingkisan dari Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tulang Bawang kepada anak yatim piatu yang terdampak Covid-19, serta menerima piala tilawah pemenang juara 2 MT2QM kepada pihak madrasah. Tak lupa Kepala Madrasah mengucapkan terima kasih serta menyerahkan reward kepada siswa yang menjadi juara, yaitu Okta Piani Saputri beserta guru pembimbingnya, Masnah, M.Pd.I. (wagiman)