DAERAH  

Ranting Baru ini Spiritnya Perlu Dicontoh, Terus Bergerak Untuk Dakwah Berkemajuan

Ranting Baru ini Spiritnya Perlu Dicontoh, Terus Bergerak Untuk Dakwah Berkemajuan

WARTAMU.ID, Tegal – Dukuhbenda Kecamatan Bumijawa Kabupaten Tegal terus bergerak untuk memwujudjan cita – cita warga Muhammadiyah supaya PRM Dukuhbenda memiliki Amal Usaha Muhammadiyah berupa SD Muhammadiyah Tahfidzul Quran Dukuhbenda . Cita-cita tesebut akan segera terwujud dengan modal kekuat Doa dan Usaha para Warga Muhammadiyah bergotong royong mengumpulkan dana untuk membangun SD Muhammadiyah Tafidzul Quran Dukuhbenda. Dalam kesempatan pengajian Hari Bermuhammadiyah pada 3 Juli 2022 menghadir Ustad Fathurrahman Kamal, Lc., M.S.I selaku Ketua Majelis Tabligh PP Muhammadiyah

Amanullah selaku ketua PRM Dukuhbenda , “ Mengucapkan terimakasih kepada Keluarga Besar Muhammadiyah dan Aisyiyah berserta ortom dan amal usaha Muhammadiyah , Lazismu, LPCR Kabupaten Tegal yang telah banyak memberikan dukungan sehingga Acara Pengajian Hari Bermuhammadiyah di PRM Dukuhbenda bisa di selenggarakan dengan penuh khikmat dan berjalan denngan Lancar,

Saat ini PRM Dukuhbenda sedangan membangun SD Muhammadiyah Tafidzul Quran Dukuhbeda yang bermodal semangat bergerak . Kegiatan PRM Dukuhbenda ruting menggiatkan pengajian Bermuhammadiyah setiap hari Jumat . Selain SD Muhammadiyah , PRM Dukuhbenda akan mendirikan BTM Dukuhbenda. Dengan optimis dan terus berikhtiar Insya allah amal Usahammadiyah akan terus berkembang maju. “ Pimpinan Ranting Muhammadiyah Dukubenda Tidak pernah Tidur , Tetapi terus bergerak, Semoga Allah meridhoi para pejuang “ Ucapnya

Samsul Huda selaku Wakil Ketua PDM Kabupaten Tegal menyampaikan rasa bangga atas capaian Pimpinan Ranting Muhammadiyah (PRM) Dukuhbenda.

Meski terbilang masih belia, PRM Dukuhbenda telah berani menunjukkan eksistensinya dengan membangun beberapa amal usaha seperti SD Muhammadiyah Tahfidzul Quran. “Ranting baru tetapi sudah berani untuk menunjukkan eksistensinya. Saya selalu kagum dengan mereka (PRM Dukuhbenda) karena semuanya turun tangan dari ibu-ibu, orang tua, anak-anak, semuanya turun tangan,” ujar samsul .

Dengan penuh semangat hanya waktu 5 menit , terkumpul dana senilai 60 Juta yang nantinya untuk melanjutkan pembangunan SD Muhammadiyah Tahfidzul Quran Dukubenda, Kebersamaan saling membesarkan Amal Usaha Muhammadiyah Kabupaten Tegal melalui pengajian Har Bermuhammadiyah yang dilaksanakan di komplek SD Muhammadiyah Tahfidzul Quran Dukuhbenda.

Semangat bermuhammadiyah Warga Muhammadiyah dan Aisyiyah sangat kompak untuk membantu dalam membangun Amal Usaha Muhammadiyah di PRM Dukuhbenda , “ Mari bersama sama berlomba lomba dalam kebaikan dan kuatkan silaturahim” ucapnya.(hen/ran)