Hari Jadi ke-116 Kota Pekalongan, Pemkot Pekalongan Bakal Ziarahi 4 Makam Mantan Walikota

Ngobrol Bareng Walikota di Guest House Kota Pekalongan

WARTAMU.ID, Kota Pekalongan (Jateng) – Seorang walikota dalam menjabat sebagai kepala daerah tentu memiliki kekurangan dan kelebihan, namun seorang walikota tentu ingin yang terbaik untuk daerahnya. Sebagai wujud penghargaan bagi mantan Walikota Pekalongan terdahulu, pada saat peringatan Hari Jadi ke-116 Kota Pekalongan, jajaran Pemerintah Kota Pekalongan akan ziarah ke empat makam mantan Walikota Pekalongan.

Ngobrol Bareng Walikota di Guest House Kota Pekalongan

Hal ini disampaikan Walikota Pekalongan, HA Afzan Arslan Djunaid SE saat dialog di Guest House Kota Pekalongan, Kamis malam (24/3/2022). “Ziarah ke makam mantan walikota ini agar para generasi penerus dalam hal ini para ASN dapat memahami sejarah atau periode walikota terdahulu,” kata Aaf.

Ngobrol Bareng Walikota di Guest House Kota Pekalongan

Menurut Aaf, mungkin masih banyak kekurangan visi dan misi massa jabatan kepala daerah, namun jasanya pasti besar untuk Kota Pekalongan. “Mantan Walikota Pekalongan ada 4 yang dimakamkan di Kota Pekalongan, mulai tahun ini akan digiatkan ziarah rutin pada Hari Jadi Kota Pekalongan,” jelas Aaf.

Aaf mengajak para ASN untuk mengenang dan mendoakan para mantan walikota yang sudah meninggal. “kita kenang dan berikan monumen untuk beliau yang sudah berjasa untuk Kota Pekalongan,” pungkas Aaf.

(Tim Komunikasi Publik Dinkominfo Kota Pekalongan)