Sikapi Komentar Oknum BRIN di Medsos, Muhammadiyah Himbau Warga Tidak Terpancing

Ketua Pimpinan Pusat Muhammadiyah, Dadang Kahmad

WARTAMU.ID, Yogyakarta – Dalam menanggapi komentar di media sosial mengenai dugaan oknum peneliti astronomi Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) yang meresahkan warga Muhammadiyah, Ketua Pimpinan Pusat Muhammadiyah, Dadang Kahmad, mengajak warga Muhammadiyah untuk tetap bijak dan dewasa.

Dadang menegaskan agar warga Muhammadiyah tidak terpancing oleh berbagai bentuk cemoohan, sinisme, tudingan, hujatan, dan kritik yang menyerang. Dia menambahkan bahwa Muhammadiyah sudah terbiasa diperlakukan secara negatif sepanjang sejarahnya, seperti saat Kyai Ahmad Dahlan memelopori arah kiblat yang benar secara syariat dan ilmu, yang disikapi dengan tuduhan kafir dan dirobohkannya masjid di Kauman.

Dadang mengajak semua pihak yang tidak sejalan dengan pandangan keislaman Muhammadiyah untuk mengedepankan akal sehat, sikap ilmiah yang objektif, dan keluhuran adab Islam, seperti yang telah diimbaukan oleh para petinggi negeri dalam hal moderasi dan toleransi dalam beragama dan berbangsa, serta ajakan untuk tidak bersikap radikal dan intoleran.

Dok. Foto Tangkap Layar FB

Dadang juga mengimbau warga Muhammadiyah untuk tidak bersikap kerdil dalam beragama dan berbangsa, dan menunjukkan bahwa mereka memiliki keadaban, ilmu, dan keterampilan yang lebih baik di dunia nyata.

Dalam hal orang-orang yang telah melewati batas dan melakukan tindakan yang melanggar hukum, Dadang menekankan bahwa jalan hukum selalu terbuka dan warga Muhammadiyah harus mengedepankan pemikiran dan sikap yang luhur, serta tidak mengambil langkah sendiri-sendiri.

Terakhir, Dadang mengajak para elite negeri dan cerdik cendekia untuk menciptakan suasana beragama dan berbangsa yang lebih kondusif dan bermartabat, dan menjauhkan diri dari hal-hal yang tidak atau kurang terpuji yang dapat merusak kehidupan berbangsa dan bernegara di Indonesia.